Music

GLOVVESS #FictionalStranger

Glovvess, band baru bentukan dari Herald dan Wing untuk menyalurkan hasrat terpendam menjadi boyband. Tidak hanya mengandalkan suara, Wing mengatur nada yang berdentum pelan, mengalir lembut dengan diisi kocokan dan petikan gitar yang manis dari Herald membawa nuansa cinta yang dingin.

Terdengar seperti R&B pop 90’s yang marak saat mereka melewati masa kecil yang indah membuat melodi tersebut membekas di otak dan meresap di jiwa. Nuansa 90’s ini sengaja dihadirkan mengingat 60’s, 70’s, 80’s sudah diangkat temanya oleh band lain.

Ngehe memang.

Saat manggung hal ini didukung oleh outfit yang dikenakan dengan baju kedodoran dan kemeja flannel yang diikat dipinggang saat 90’s dengan grungenya masih berkuasa.

Cool.

Celoteh-celoteh ringan dan diselingi dengan membawakan lagu lama seperti Jingga dan BSB membuat kita tidak perlu ke tempat karaoke untuk ikut menyanyikannya. EP mereka Fictional Stranger dirilis secara gratis melalui bandcamp mereka setelah sebelumnya diberikan kode download kepada yang datang saat mereka tampil di monstore bar. Suka sekali dengan single kedua mereka “Lead the Way”. Meraung pelan, berdentum perlahan, dan berbisik di telinga. Buat para wanita persiapkan selalu tisu atau kenakan pembalut saat mendengarkan Fictional Stranger, band ini mungkin akan membuat anda becek.

Enjoi!!

at Monstore Bar

at Monstore Bar

Standard